Wakil Bupati Pelalawan Pastikan CJH Gagal Tahun Ini Akan Jadi Perioritas Tahun 2024

Suaralangitnews.com – Wakil Bupati Pelalawan H. Nassarudin,SH.MH menanggapi persoalan gagalnya 16 orah Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kecamatan Bandar Petalangan Kabupaten Pelalawan dan pastikan akan jadi CJH prioritas tahun depan.

Menurut keterangan dari Wakil Bupati Pelalawan H. Nassarudin.SH.MH., beredar kabar bahwa ada sejumlah 16 orang CJH yang gagal berangkat tahun ini, beliau langsung menanyakan pada Kakan Kemenag Kabupaten Pelalawan, Rabu, (24/03).

Bacaan Lainnya


“Mendengar kabar ada CJH kita yang gagal berangkat, saya pun langsung konfirmasi kepada kemenag katanya yang gagal tahun ini akan dijadikan perioritas tahun 2024” Tuturnya.

Lanjut Nassarudin yang juga merupakan politisi dari Partai Golkar ini mengatakan apa yang menjadi alasan Kakan Kemenag terkait gagal 16 orang berangkat CJH disebabkan kelebihan kouta untuk wilayah Provinsi Riau

“Pak Wabub, dalam perpanjangan pelunasan 3 kali oleh pusat, terdapat kelebihan kuota provinsi Riau , maka ada beberapa jema’ah yang telah melunasi terakhir dalam masa perpanjangan tersebut tidak lagi diberangkatkan tahun ini, dan prioritas utama 2024, demikian pak wabub ” Terang Nasarudin SH, MH kepada awak media yang menirukan keterangan dari Kakan Kemenag Pelalawan.***





Pos terkait