Tokoh Pemuda dan Pengusaha Sawit Kubu Babusalam Bahu Membahu Menimbun Jalan yang Rusak.

Kubu, SuaraLangitNews Curah hujan yang tinggi pada di awal tahun 2023 di rokan hilir mengakibatkan jalan – jalan lintas yang ada di rohil khususnya daerah kubu babusalam menjadi tidak layak pakai.

Jalan lintas timur yang menjadi tanggung jawab provinsi Riau tersebut telah banyak memakan korban seperti mobil yang terpuruk dan juga kecelakaan lalulintas lainnya.

Bacaan Lainnya


Kondisi jalan Kubu Babusalam yang banyak memakan korban.

Faktor ini pula yang menggerakkan hati tokoh pemuda setempat dan pengusaha sawit di sekitar kubu babusalam untuk saling mengulurkan tangan memperbaiki jalan lintas kubu babusalam dengan menggunakan biaya pribadi yang seharusnya hal tersebut menjadi tugas dari instansi pemerintah terkait yang ada di Provinsi Riau.

Salah seorang tokoh pemuda setempat Romi menyampaikan kepada awak media pada Sabtu, (14/01/2023). “Bahwasanya masyarakat dan tokoh pemuda kubu babusalam dan di bantu oleh pengusaha sawit sekitar saling mengulur tangan bahu membahu menimbun jalan kubu babusalam dengan menggunakan material batu dan pasir yang sejauh ini sudah menghabiskan dana Rp 5.000.000 dan itu dia katakan masih kurang”

Antusias masyarakat dalam membenahi jalan di tempat tinggalnya sangat besar hal ini di lakukan agar tidak menambah korban akibat jalan yang tidak memadai “terhitung sejak tadi malam saja sudah ada 4 unit mobil truk yang terguling akibat jalan yang basah dan licin serta berlubang, jika menanti pemerintah melaksanakan tugas nya, Kami khawatir akan semakin banyak korban yang terjadi di jalan ini” ucap Romi

Ia juga menambahkan “Air hujan yang menggenang di jalan menjadi faktor rusaknya jalan dan tidak adanya sistem irigasi yang tepat sehingga airnya menggenang dan merusak jalan yang berbahan tanah merah tersebut. Banyak dari masyarakat yang mengeluhkan tentang kondisi jalan lintas tersebut. Mereka mengeluhkan setiap hujan maka jalan akan hancur lebur dan apabila musim panas maka jalan akan berdebu parah sehingga membuat jarak pandang dari pengendara menjadi terbatas yang rawan akan kecelakaan.

Masyarakat kubu babusalam berharap Bupati Kabupaten Rokan Hilir dan Gubernur Provinsi Riau peduli dan tergerak akan kondisi masyarakat yang berada di wilayah pesisir ini “semoga dengan adanya perbaikan Infrastruktur jalan yang seharusnya di lakukan oleh dinas terkait di Provinsi Riau ini bisa mengetuk hati dari bapak bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Gubernur Provinsi Riau bapak Syamsuar untuk mau meninjau dan memperbaiki jalan yang ada di tempat tinggal kami sehingga kami bisa menggunakan akses jalan kubu babusalam dengan aman dan lancar. Tutup Romi.***





Pos terkait