Suaralangitnews.com – Kapolres Kampar laksanakan sosialisasi pencegahan narkoba, karhutla, dan aksi penanaman pohon di desa Sipungguk kecamatan salo, Jumat (22/08/2025).
Kapolres Kampar, AKBP. Boby Putra Ramdhan. S, melalui Kasat Narkoba, AKP. Markus Timbul Sinaga, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah langkah awal untuk melindungi masyarakat, khususnya generasi muda, dari bahaya narkoba.
“Kita tidak ingin ada lagi anak muda Kampar yang terjerumus dalam lingkaran setan narkoba,” tegas AKP. Markus.
“Sosialisasi ini adalah bekal bagi mereka untuk mengenali, mencegah, dan memberantas narkoba di lingkungan mereka,” tambahnya.
Tim Satres Narkoba, yang dipimpin oleh KBO, Iptu Syelva Endri, juga tak lupa mengingatkan masyarakat tentang bahaya karhutla dan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Bersama mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau dan warga desa, mereka melakukan aksi penanaman pohon sebagai simbol komitmen untuk menjaga bumi Kampar tetap hijau dan lestari.
“Kita harus sadar bahwa narkoba dan karhutla adalah musuh bersama yang mengancam masa depan kita,” ujar Iptu Syelva.
“Dengan sosialisasi dan penanaman pohon ini, kami berharap dapat membangun kesadaran masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan menjauhi narkoba,” tambahnya.
Sementara itu Kepala desa Sipungguk mengucapkan berterima kasih kepada Polres Kampar atas kegiatan ini. Karena kegiatan Sosialisasi dan penanaman pohon ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kami, terutama generasi muda.
Ia juga berharap, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan.
“Dengan semangat kebersamaan, Polres Kampar dan masyarakat Desa Sipungguk bertekad untuk mewujudkan Kampar yang bebas narkoba, hijau, dan lestari,” pungkasnya.
Turut dihadiri Babinsa Desa Sipungguk, tokoh agama, adat, masyarakat, pemuda/i, mahasiswa KKN UIN SUSKA Riau, dan personel Satres Narkoba.


















