Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kasmol, MM Paparkan Peluang Investasi Sektor Pertanian dan Perikanan

Pekanbaru, Suaralangitnews– Riau Investment Forum (RIF) di buka secara resmi langsung oleh Gubernur Riau Drs. Syamsuar, M.Si, Pertemuan forum ini diadakan di Aula Gedung Dang Merdu Bank Riau Kepri Syari’ah Pekanbaru, Rabu (23/11/2022).

Dihadiri beberapa Kepala Daerah dan Para Investor, termasuk Para Investor dari Negara Tetangga Malaysia. Usai pemaparan dari Pj. Walikota Pekanbaru Muflihun melalui Plt Sekdako Indra Pomi, Giliran Dr. H. Kamsol memaparkan potensi Investasi Khusus Sektor Perikanan dan Pertanian.

Bacaan Lainnya


Menurut Dr. H. Kamsol, peluang Investasi Perikanan saat ini Kampar memiliki sentra Ikan Salai yang di awali dengan Produksi Ikan Patin basah lebih kurang sebanyak 21, 909 Ton/Hari, Ikan Carfish 14,056 Ton, Ikan Tilapia 12,533 Ton serta Ikan mas 7,895 Ton/Hari.

Sememtara itu untuk Sektor Pertanian, saat ini Pemda Kampa bersama Koperasi Batobo dan Kelompok Tani Binuang telah melakukan Penanaman Padi Teknologi Intensifikadi Padi Aerod Terkendali- Berbasis Organik (IPAT-BO).

Dalam Program ini, Pemda Kampar untuk tahap awal akan menanam dilahan seluas lebih kurang 85 Hektar, dengan target 500 Hektar terbagi dibeberapa Wilayah nantinya yang ada di Kabupaten Kampar.

Sesuai dengan tema, “Mewujudkan Investasi yang Inklusif dan Berkelanjutan Melalui Kemitraan dan Pemberdayaan UMKM”. Kamsol minta Kemitraan dan Kolaborasi setiap Daerah atau Kabupaten seperti Nenas Siak dan Kampar guna mendatangkan Investor luar atau mendatangan Dolar “Ucap Kamsol”

Sementara itu Gubernur Riau Drs, Syamsuar, M.Si saat membuka Forum tersebut menjelaskan, bahwa Forum ini dilaksanakan rangka memberikan kesempatan kepada Investor untuk berinvestasi di Riau.

Sampai saat ini, kami Pemprov terus mensupport Invostor dalam memberikan kemudahan untuk Para Investor. Untuk pembangunan sendiri tidak cukup oleh APBN dan APBD saja dalam memecahkan permasalahan pembanguan, makanya butuh Investor “Terang Syamsuar”

Untuk diketahui, Riau merupakan tujuan Investasi terbaik di Indonesia. Untik Tahun 2020, Riau menempati 6, Tahun 2021 rangking 5 serta mudah – mudahan Tahun 2022 ini kita menempati rangking 4 serta peringkat pertama di Sumatera.

Sementara untuk Tahun ini, realisasi Investasi Riau Triwulan III mencapai Rp 27,5 Triliun melebihi target Rp 15, 1 Triliun, yang terdiri dari realisasi Penanamam Modal Dalam Negeri (PMDN) sebesar Rp 14,8 Triliun dan Penanaman Modal Asing (PMA) Tahun 2022 sebesar Rp 13,2 Triliun.***





Pos terkait