Peroleh Juara Umum ll pada Porprov Riau ke-X, IPSI Kampar Ucapkan Terimakasih 

KAMPAR, suaralangitnews.com – Setelah berhasil meraih juara umum ll dengan perolehan 3 emas, 2 perak dan 4 perunggu pada Porprov Riau ke-X tahun 2022, yang diselenggarakan di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Kampar beri ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan seluruh elemen masyarakat Kampar.

Ucapan terima kasih tersebut disampaikan secara langsung oleh pendamping Cabor Pencak Silat Kampar, Royansyah Putra M. Kom. ” Atas peraihan juara umum ll pada Porprov Riau ke-X ini kami mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang terlibat,” ucap Roy.

Bacaan Lainnya


Dengan melihat perbandingan antara Sumber Daya Manusia (SDM) yang diturunkan pada Cabor Pencak Silat antara Kontingen Kabupaten/Kota lainnya, yang turun full team di 19 nomor. Kampar termasuk SDM yang minim.

“Tim kita turun di 15 nomor, 13 tanding (laga) dan 2 tunggal (seni). Namun, hasilnya sudah luar biasa, maksimal dan realistis,” kata Royansyah.

“Namun demikian, sekali lagi kami atas nama Ketua Umum IPSI Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, SH., MH., mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran Pemda Kampar, KONI Kampar dan seluruh elemen masyarakat Kampar yang senantiasa telah mendukung dengan penuh, serta mendo’akan para Atlit-atlit Pencak Silat Kampar hingga dapat meraih juara umum II,” ungkap Royansyah.

“Pada kesempatan kali ini, kami juga mohon maaf belum bisa mencapai hasil yang sebagai mana diharapkan. Semoga pada kesempatan lain Kampar bisa meraih Juara Umum,” tambah Roy.

Adapun untuk posisi Juara Umum I ditempati oleh Tuan Rumah dengan 7 Emas, 2 Perak dan 3 Perunggu.***(Ainul)





Pos terkait