Muflihun Masih Sangat Layak Untuk PJ Wali Kota Pekanbaru

Suaralangitnews.com – Gonjang ganjing tentang penunjukan Pj Walikota Pekanbaru semakin hangat, pasalnya Pj walko Pekanbaru yang sekarang menjabat Muflihun atau yang akrab disapa Uun tidak masuk kedalam 3 nama yang direkomkan Gubernur Riau ke kementrian dalam negeri.

Hal ini menjadi diskusi hangat baik dikalangan masyarakat maupun mahasiswa di kedai kopi.

Bacaan Lainnya


Hal itu disampaikan Tio afrianda, mahasiswa Hubungan Internasional, Fisip, Universitas Riau.

Tio mengatakan kepada media Suaralangitnews.com  gonjang ganjing tentang siapa Pj walikota Pekanbaru selanjutnya betul menjadi diskusi kami dikalangan mahasiswa, karena ini cukup menjadi perhatian bagi kami.

Apalagi kami mendengar Pj walikota sekarang bg uun tidak masuk daftar 3 nama yang diusulkan oleh gubernur Riau, tentu akan menimbulkan tanda tanya bagi kita semua? Dalam hal penentuan Pj walikota pekanbaru, tentu harus ada barometer yang menjadi ukuran mana yang terbaik untuk Kota Pekanbaru, pertanyaan pertama tentu kepada 3 nama yang direkomkan oleh gubernur Riau? Apakah ada jaminan dari 3 nama yang diusulkan itu akan lebih baik dari Pj walko yang sekarang? Atau hanya bagian dari kepentingan politik saja, atau betul betul memikirkan yang terbaik untuk masyarakat Pekanbaru? Gubernur Riau harus punya jawaban untuk menjawab itu, jangan terkesan hanya untuk kepantingan politik.

Lanjut Tio, hemat saya, Pj walko Pekanbaru Muflihun, masih sangat layak lah untuk membuktikan kepemimpinannya sebagai Pj Walko Pekanbaru, karena kalau diganti ini justru akan menimbulkan kerusakan komunikasi yang sudah dibangun selama satu tahun ini untuk pembangunan sismtem yang baik untuk kota pekanbaru.

Tentu ketika komunikasi ini rusak, mulai dari nol lagi kan.

Lanjut Tio, Sebenarnya tidak ada yang namanya pemimpin yang ideal itu, semuanya akan punya asumsinya masing masing, tetapi tentu kita harus menimbang mana yang terbaik, dan mana yang kecil mudaratnya.

Makanya kita juga minta kepada pak mendagri, dari pada mengganti, lebih baik kita lanjutkan yang sudah ada. Karena kalau diganti juga pun tidak ada jaminannya, lebih baik diberikan kesempatan untuk Pj walko yang sekarang untuk membuktikan kepemimpinannya untuk membentuk sistem yang baik,”Tutup Tio yang juga merupakan Ketua umum IMKT Pekanbaru.





Pos terkait