Eko Wardo Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua PPDI Kabupaten Pelalawan

Suaralangitnews.com – Musyawarah besar Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) kabupaten Pelalawan sukses digelar di hotel Dika Raya Pangkalan Kerinci, Senin (05/06/2023).

Turut hadir Bupati Pelalawan, H. Zukri Misran, SE , ketua PPDI Provinsi Riau, Nina Siahaan dan sekretaris PPDI Riau Erwanto, SE.

Bacaan Lainnya


Dalam agenda musyawarah tersebut Eko Wardo, S.IP yang merupakan sekretaris desa Balam Merah terpilih secara aklamasi sebagai ketua PPDI Kabupaten Pelalawan periode 2023/2028

Eko Wardo menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung hingga dirinya terpilih sebagai ketua PPDI Pelalawan.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mempercayai saya sehingga terpilih sebagai ketua PPDI Pelalawan” Ungkap Eko Wardo.

Eko Wardo juga menyatakan akan membentuk kepengurusan secepatnya.

“Saya akan lakukan konsulidasi secepatnya agar cepat tersusun kepengurusan PPDI Pelalawan ” Tutupnya.

Sementara itu, Bupati Pelalawan, H. Zukri Misran menyampaikan dalam sambutannya berharap kepada ketua terpilih agar bisa menyolidkan perangkat desa sekabupaten Pelalawan.

“Ia berharap kepada ketua terpilih bisa menyolidkan perangkat desa se kabupaten Pelalawan” Terang Zukri Misran.***

 



Pos terkait