Datuk Niskal Firdaus : Mari Ciptakan Bersama, Suasana Yang Sejuk di Kampar

Suaralangitnews.com – Niat baik Pj Bupati Kampar Hambali untuk membangun Kampar ke arah yang lebih maju perlu didukung dan disupport oleh seluruh masyarakat Kabupaten Kampar agar setiap kebijakan serta program kerja yang telah dibuat bisa berjalan dengan lancar dan maksimal.

Hal ini disampaikan salah seorang Ninik Mamak dari Kenegerisn Tapung Datuk Niskal Firdaus kepada awak media Kamis sore (17/5/2024). Selaku Ninik mamak dirinya sangat mendukung setiap program kerja Pj Bupati Hambali dan tak ada yang menyalahi aturan.

“Saya sangat mendukung, program kerjanya bagus dan saya nilai tidak ada yang melenceng sesuai dengan aturan yang ada dan saya rasa tak ada yang aneh – aneh,” sebut Ketua MKA Lembaga Adat Kenegerian Tapung (LAKTA) ini.

Ditambahkan Datuk Niskal kebijakan dan program Pj Bupati Hambali sangatlah bagus, seperti salah satunya pelayanan kesehatan gratis atau UHC yang dinilai sangat membantu mayarakat Kampar khususnya bidang kesehatan.

“Terkait adanya isu yang berkembang diluar, itu adalah isu – isu yang sengaja dihembuskan di tahun politik ini dan tak perlu terlalu ditanggapi,” ujar Datuk Niskal.

Karena saat ini adalah tahun politik, Datuk Niskal menghimbau kepada masyarakat Kampar khususnya Kenegerisn Tapung agar lebih selektif dalam menerima informasi terutama yang belum pasti kebenarannya.

“Selaku masyarakat Kampar marilah kita sama – sama ciptakan suasana yang sejuk lebih cerdas dan selektif dalam menerima informasi dengan terlebih dahulu menyaring setiap isu ataupun informasi yang masuk agar kita tidak mudah dipecah belah oleh orang – orang yang tidak nenginginkan Kampar ini maju,” sambungnya.

Sementara itu Ketua Umum Ikatan Keluarga Sungai Tapung (IKST) Riau H.Sapaat, SE,MBA Datuk Laksamana Mudo mengajak semua pihak untuk dapat menjadi penyejuk bagi masyarakat sesuai dengan peran dan fungsi masing – masing.

“Marilah kita menjadi penyejuk bagi negeri ini sesuai dengan peran kita nasing – masing. Kampar ini besar, kebersamaan selama ini perlu terus dipupuk agar pembangunan dapat berkelanjutan demi kesejahteraan kita bersama,” pungkasnya.





Pos terkait