Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Kejaksaan Negeri Pelalawan Dalam Rangka Inspeksi Umum Tahun 2023

Pelalawan, Suaralangitnews -Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Kejaksaan Negeri Pelalawan Dalam Rangka Inspeksi Umum Tahun 2023

Pada hari Kamis tanggal 26 Januari 2023 sekira pukul 15.30 Wib s/d selesai bertempat di Kejaksaan Negeri Pelalawan, Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, SH., MH, M.Si (Han) bersama seluruh Pemeriksa dan Auditor bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau melaksanakan Kunjungan Kerja ke Kejaksaan Negeri Pelalawan dalam Rangka Inspeksi Umum Tahun 2023.

Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, SH., MH, M.Si (Han), Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan Mohammad Nasir, S.H., M.H, Pemeriksa Kepegawaian dan Tugas Umum Muspidauan, SH., MH, Pemeriksa Tindak Pidana Umum Mirian, SH, Pemeriksa Tindak Pidana Khusus Denny Anteng Prakoso, SH., MH, Pemeriksa Keuangan, Perlengkapan dan Proyek Pembangunan Mulyadi Ngadiyo, SH., MH, Pemeriksa Perdata dan Tata Usaha Negara Bambang Andi Putra, SH., MH, Pemeriksa Intelijen Andriansyah, SH., MH, Auditor Pertama Feri Wardana, SH, Analis Keuangan Nastia Putri Pertiwi, SE., M. Ak, Analis Keuangan Kartika Rahayu, SE, Analis Keuangan Putri Bunga Lestari, SE, Analis Keuangan Gradini Diandra, SE, Para Kasi, Kasubbag Bin dan Seluruh Pegawai Kejaksaan Negeri Pelalawan.

Dalam sambutannya Kepala Kejaksaan Negeri Pelalawan Mohammad Nasir, S.H., M.H., menyampaikan sangat mengapresiasi dengan adanya kunjungan Tim Inspeksi Umum Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau dalam rangka Inspeksi Umum Tahun 2023 sebagai acuan bagi Kejaksaan Negeri Pelalawan.

Dalam pengarahannya Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S.Sos., M.H., M.Si menyampaikan tujuan dari Inspeksi Umum Tahun 2023 adalah melakukan evaluasi sekaligus memberikan petunjuk agar seluruh jajaran Kejaksaan khususnya Kejaksaan Negeri Pelalawan dalam melaksanakan tugas yaitu agar tertib administrasi, profesional dan tetap perpedoman kepada peraturan yang berlaku. Kemudian Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, SH., MH, M.Si., menyampaikan agar seluruh administrasi harus di kuasai oleh masing-masing bidang sesuai tupoksi, kolom kegiatan dalam register walaupun tidak ada giat tetap harus di isi Nihil, target kinerja harus dilaksanakan sebagaimana mestinya sesuai aturan yang ada dan update aturan, masing-masing kasi, kasubsi dan pegawai saling berkolaborasi dan saling koreksi kinerja jangan sampai kita unprofesional, bidang pidum tetap jalin kordinasi dengan satker terkait dalam penanganan perkara, kelengkapan administrasi harus menjadi tujuan utama, bidang intel harus tetap mempublikasikan setiap giat yang ada di kejari pelalawan misalnya giat forkompinda masukkan dalam medsos dan publikasi media daerah, agar publik mengetahui kinerja kita, giat ipoleksosbudhankam tetap di publikasikan agar Pimpinan melihat dan mengamati kegiatan positif yang kita laksanakan, jaksa menyapa dan jaksa masuk sekolah harus lebih banyak menjalin kerjasama dengan pihak terkait guna optimalisasi kegiatan tersebut.

Sebagai kata penutup Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau Ayu Agung, S.H., S.Sos., M.H., M.Si mengingatkan seluruh unsur Kejaksaan Negeri Pelalawan agar terus meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian dalam menjalankan tugas, selalu gunakan hati nurani dalam menjalankan tugas sehingga dapat mejalankan tugas dengan amanah dan sempurna.

Kemudian masing-masing Pemeriksa melakukan pemeriksaan sesuai dengan bidangnya masing-masing, dan selanjutnya kegiatan ditutup dengan penyampaian hasil pemeriksaan kepada Kajari, Para Kasi, Kasubbag Bin dan Seluruh Pegawai Kejaksaan Negeri Pelalawan di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Pelalawan, dan kegiatan Selesai pada pukul 18.00 WIB.
Kunjungan Kerja ke Kejaksaan Negeri Pelalawan dalam Rangka Inspeksi Umum Tahun 2023 berlangsung secara aman, tertib, dan lancar serta menerapkan secara ketat protokol kesehatan.(***Ril***).





Pos terkait