Adanya Evaluasi dan Assessment Penjabat di Kampar, Januar Rambo Sebut Langkah yang di Ambil PJ SangatTepat

Bangkinang Kota, SuaraLangitNews – Legislator DPRD Kampar sambut baik evaluasi dan assessment penjabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar. PJ. Bupati Kampar diminta untuk berani dan tegas mengambil keputusan. Manfaatkan momen evaluasi untuk meletakkan pejabat yang kompeten dan energik sesuai bidang ilmu dan keahlian yang dimilikinya. Setelah diberikan kesempatan, jangan adalagi bupati mengeluh karena merasa bekerja sendiri dalam membangun negeri dan mensejahterakan masyarakat Kampar.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), H. Januar Rambo, SH kepada wartawan, (26/12/22) disela santai menjelang masuknya waktu sholat Zuhur di kantin DPRD Kampar mengatakan, bahwa evaluasi dan assessment yang dilakukan oleh Penjabat Bupati Kabupaten Kampar, DR. H. Kamsol, MM saat ini sudah sangat tepat. Karena Kabupaten Kampar yang luas terdiri dari 21 kecamatan dan 250 desa/kelurahan ini, perlu diurus oleh pejabat- pejabat yang energik dan berwawasan tinggi dengan memiliki ilmu dan pengetahuan yang baik.

Bacaan Lainnya


Januar Rambo mengatakan, memang sudah saatnya pejabat Kampar ini perlu dievaluasi. Sehingga mereka benar-benar mau bekerja dengan memiliki tanggungjawab yang tinggi. Dengan evaluasi ini, tidak adalagi pejabat yang malas bekerja, apalagi menghadiri undangan DPRD Kampar yang merupakan lembaga legislatif yang menjadi wakil masyarakat Kampar, ungkap Januar Rambo sembari menceritakan keluhannya karena seringnya ketidakhadiran Kadis saat paripurna DPRD Kabupaten Kampar.

Janur Rambo juga mengatakan, momen evaluasi dan assessment merupakan kesempatan bagi Kamsol untuk menyusun dan meletakkan pejabat-pejabat terbaik sesuai dengan ilmu dan pengetahuan yang mereka miliki. Karena fungsi OPD adalah ujung tombak terhadap pelaksanaan program pembangunan di negeri ini. Kadis merupakan pembantu bupati dalam menjalankan roda organisasi pemerintahan, ungkap Januar Rambo.

Januar Rambo juga berharap, semoga evaluasi dan Assessment ini berhasil menyeleksi pejabat yang benar-benar mampu bekerja. Tidak malas dan tidak banyak mengeluh. “Kampar butuh pejabat energik, “siap tempur”, memiliki semangat yang tinggi, luas wawasan dan memiliki pengetahuan yang mantap, serta mampu bekerja dengan penuh tanggungjawab yang tinggi,” ungkap Januar Rambo.

Januar Rambo juga mengatakan, bahwa dari 22 orang pejabat yang dievaluasi, diantara mereka ada juga pejabat yang baik dan profesional mampu bekerja sesuai Tupoksinya. Terhadap mereka yang baik bekerja, Penjabat Bupati Kampar juga harus memberdayakan mereka. Namun, bagi yang tidak mampu bekerja, silahkan ambil keputusan secara tepat dan bijaksana. ” Kedepannya, kita berharap tidak adalagi pejabat yang malas bekerja. Tidak adalagi pejabat yang membiarkan Bupatinya hadir sendiri pada Paripurna DPRD Kampar, sehingga untuk menghadirkan mereka, perlu dihubungi dan menunggu lama,” ungkap Januar Rambo.

Melalui media Januar Rambo juga menegaskan kepada Penjabat Bupati Kampar, ” Setelah diberikan kesempatan untuk mengevaluasi pejabat, jangan sampai tidak dipergunakan secara baik. Letakkan lah pejabat sesuai dengan ilmu dan pengetahuannya. Jangan letakkan pejabat karena “sesuatu yang tersembunyi”. Sehingga pejabat yang diletakkan benar-benar yang mampu bekerja. Jangan adalagi Bupati yang mengeluh karena bekerja dan mengurus daerah sendiri tanpa mendapatkan dukungan yang penuh dari pejabat yang merupakan pembantunya,” ungkap Januar Rambo. (Adi jondri)





Pos terkait