Menyerahkan Bantuan Sosial Dari Kemensos RI Kepada Masyarakat, Ini Kata Pj Bupati Kampar

Suaralangitnews.com – Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol. MM menyerahkan bantuan sosial dari Program Kementerian Sosial melalui Balai Sentra Hadayani di Dinas Sosial Bangkinang, Selasa (28/3/2023).

Turut hadir Kepala Dinas Sosial Kab Kampar Zamzami Hasan, Kepala Balai Sentra Hadayani Kementrian Sosial RI yang di wakili oleh Kepala Tata Usaha Balai Sentra Handayani Dra. Merada Saryanti Aryani.M.Si dan seluruh masyarakat yang menerima Bantuan.

Bacaan Lainnya


Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol. MM menyampaikan rasa syukur karena masyarakat kita mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial melalui balai Sentra Hadayani dan Dinas Sosial Kabupaten Kampar yang berjumlah 42 orang.

Saya memberikan apresiasi kepada Kementerian Sosial melalui balai Sentra Hadayani dan Dinas Sosial atas di selanggarakan acara pemberian bantuan ini mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kampar,” Ujar kamsol

“Di bulan yang penuh rahmat ini kita dapat menyelenggarakan kegiatan sosial berupa pemberian bantuan bagi korban bencana dan perempuan rawan sosial, bantuan ini di berikan berupa usaha barang harian, usaha kedai makanan dan minuman, usaha ternak,” Sambungnya.

Kamsol berharap kepada Kementerian Sosial RI melaui Balai Sentra Handayani agar kegiatan ini dapat di lanjutkan untuk membantu meringankan beban masyarakat khususnya yang terdampak bencana alam dan bencana Sosial.

“Semoga yang menerima bantuan dari Kementerian Sosial RI melalui Balai Sentra Handayani dapat bermanfaat untuk melanjutkan usahanya seperti sedia kala,”Tutup kamsol

Sementara itu, Kepala Balai Sentra Hadayani yang diwakili oleh Kepala Tata Usaha Balai Sentra Handayani Dra. Merada Saryanti Aryani.M.Si menjelaskan bantuan ini adalah program Kementerian Sosial RI untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana dan bagi penyandang disabilitas.

“Kementerian Sosial RI berharap bantuan yang diberikan kepada masyarakat dapat bermanfaat dan dapat berkembang, karna Kami pengen melihat masyarakat yang di bantu Mandiri serta sejahtera,”Pungkasnya.





Pos terkait