Siap Sambut JH Kampar Kloter 05 BTH, Ini Kata PlH Kemenag Dirhamsyah

Suaralangitnews.com – Panitia titik Batam, siap sambut Jema’ah Haji (JH) Kabupaten Kampar Kelompok Terbang (Kloter) 05 Debarkasi Batam (BTH). Demikian disampaikan Plh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar H Dirhamsyah MSy, didampingi Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh H Zulfaimar MAP, Rabu (26/06/2023), di Asrama Haji Batam, Batam Center.

Dirhamsyah menjelaskan, dalam proses penyambutan Jema’ah Haji Kampar ini, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, jadwal kepulangan Jema’ah Haji Kampar ini, akan diberangkatkan dari Bandara King Abdul Aziz International Airport Jeddah menuju Bandara Hang Nadim Batam pada hari ini, pukul 14.10 Waktu Arab Saudi (WAS), dengan menggunakan pesawat Saudi Arabia dengan nomor Flight SV 5126.

Bacaan Lainnya


“Insya Allah Jema’ah Haji kita ini, akan tiba di Bandara Hang Nadim Batam pada dini malam nanti, pukul 03.35 Waktu Indonesia Barat (WIB) dini hari. Setelah sampai di Bandara Hang Nadim Batam, seluruh JH Kampar ini akan langsung kita istirahatkan di Asrama Haji Batam, dan menginap 1 malam di Asrama Haji Batam. Pada besok paginya tanggal 28 juni 2024, Jema’ah Haji kita ini, baru kita terbangkan menuju Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, dengan 3 kali penerbangan, menggunakan pesawat Lion Air,” ungkapnya.

Kita berharap dan berdoa, semoga dalam proses pemulangan Jema’ah Haji ini, bisa berjalan dengan lancar, aman dan kondusif, sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama.

“Kemudian Jema’ah kita ini terus berada dalam keadaan sehat wal’afiat dan mendapatkan predikat Haji yang mabrur dan mabruroh,”tutupnya.





Pos terkait