Suaralangitnews.com – Intensitas hujan yang terus meningkat di Kota Pekanbaru berdampak banjir memasuki rumah warga di Jalan Sudirman Ujung, Kelurahan Meranti Pandak Kecamatan Rumbai.
TNI-Polri bersama stakeholder terkait yaitu BPBD, BMKG, Basarnas Kota Pekanbaru serta Camat Rumbai, mendatangi masyarakat yang terkena banjir di Jalan Sudirman Ujung, Kecamatan Rumbai.
Kehadiran rombongan ingin memberikan bantuan kemanusiaaan berupa Sembako dan Bantuan Kesehatan untuk masyarakat yang mengalami masalah kesehatan akibat banjir.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika mengatakan kehadirannya ingin membantu meringankan beban yang dialami masyarakat Kota Pekanbaru yang terkena dampak banjir.
“Kehadiran kita ingin membantu meringankan beban masyarakat yang terkena dampak banjir,” kata Kombes Jeki, Kamis (11/1/2024).
Kapolresta Pekanbaru melewati banjir yang menggenangi rumah warga dan langsung memberikan bantuan sembako.
“Dengan memberikan bantuan sembako yang berisi makanan, dan telur ini kami harap bisa membantu warga,” kata Jeki.
“Kita mengimbau warga untuk lebih memperhatikan kesehatannya, dan mengungsi ke tempat yang lebih nyaman,” imbau Kapolresta Pekanbaru.
Sementara itu, Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra S.STP, M.Si menjelaskan kota Pekanbaru hampir sepuluh hari di guyur hujan dengan intensitas sedang dan tinggi. Hal ini sangat berdampak terhadap salah satu Kecamatan di Pekanbaru yaitu Rumbai keberadaannya dekat dengan permukaan sungai siak.
Dampak banjir dari aliran sungai Siak di wilayah kecamatan Rumbai ini merupakan siklus alam 5 tahun sekali yaitu pasang besar. Terakhir pada tahun 2018 juga air pasang besar sehingga banyak rumah warga yang terendam.
“Jadi hari kita kembali di siklus alam 5 tahun sekali air sungai siak pasang besar sehingga menyebabkan banjir. Tentu dengan hal ini menjadi langkah kesiap siagaan kita (BPBD) Pekanbaru telah kita sampaikan kepada masyarakat jauh sebelumnya mulai dari edukasi, himbauan untuk warga yang berada di aliran sungai siak,” jelasnya.
Selain menyampaikan edukasi dan himbauan kepada masyarakat yang ada di wilayah terdampak banjir. Pemerintah kota melalui BPBD Pekanbaru juga memberikan bantuan dan mendirikan tenda sebagai posko pengungsian sementara warga terdampak banjir.
“Kami dari pemerintah kota juga mendorong masyarakat yang berada di Kota Pekanbaru untuk berempati dan membantu menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir, ” tutupnya. ***