Suaralangitnews.com – Sebanyak 21 peserta pada Musabaqoh Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-XXX dari Provinsi Riau, yang tampil pada hari ini. Demikian disampaikan Kabiro Kesra Setda Prov. Riau, yang juga merupakan Wakil Ketua Kafilah Dr H. Imron Rosyadi ST MH, Kamis (12/09/2024), di Penginapan Hotel Kafilah Riau, yakni di Hotel Horison Samarinda, Kalimantan Timur.
Imron menjelaskan, anak kita yang tampil hari ini adalah M Rasyid Ridho yang mengikuti cabang Seni Baca Al-Qur’an Tilawah Anak-anak putra. Adilla Kamiliah Putri, mengikuti cabang Seni Baca Al-Qur’an Tilawah remaja putri. Hamdani Rosyidi, mengikuti cabang Seni Baca Al-Qur’an Tilawah dewasa putra. Noprianti, mengikuti cabang Seni Baca Al-Qur’an Tilawah dewasa putri.
Fatahilah Al-hafiz, mengikuti cabang Qira’at Al Qur’an Mujawwad Dewasa putra. Fauziah Maharani, mengikuti cabang Qira’at Al Qur’an Mujawwad Dewasa putri. Ismah Amrani, mengikuti cabang Hafalan 1 Juz dan Tilawah putri. Farhan Rahimuddin Munthe, mengikuti cabang Hafalan 5 Juz dan Tilawah putra. Eka Sri Hariani, mengikuti cabang Hafalan 5 Juz dan Tilawah putri.
Annisa Azzahra, mengikuti cabang Hafalan 30 Juz putri. Najiyah, mengikuti cabang Tafsir Al-qur’an Bahasa Arab putri. Afifah Luthfiatul Ulya, mengikuti cabang Tafsir Al-qur’an Bahasa Indonesia putri. Dea Pratiwi, Andi Nurfadillah dan Aisyah Nur Ramadhani, mengikuti cabang Syarh Al-qur’an putri.
Nuzul Ilham Akbar, Langgeng Surya Winata dan Mohammad Muhajir, mengikuti cabang Fahm Al-qur’an putra. Revi Ardilla, Aisyah MawaddahMawaddah, dan Zilla Kailani Fatihah, mengikuti cabang Fahm Al-qur’an putri, terang H Imron Rosyadi.
“Alhamdulillah, dari hasil pantauan kita langsung di lapangan, dan ketika kita mendampingi langsung, anak-anak kita ini sudah memberikan tampilan yang terbaik,”ucapnya.
“Semoga Allah memberikan hasil yang terbaik, juga mampu mengharumkan nama baik Prov. Riau pada MTQN tahun ini,”pungkas H Imron Rosyadi. ***